Tips Merawat HP dengan Mudah - Tentang Handphone

Tips Merawat HP dengan Mudah

Tips merawat HP dengan mudah—Handphone nampaknya sudah seperti menjadi kebutuhan pokok bagi mayoritas masyarakat dunia. Terutama ketika saat ini selain digunakan untuk berkomunikasi, handphone sudah bisa digunakan untuk bermacam-macam manfaat hingga ada istilah yang mengatakan bahwa di zaman ini “dunia ada dalam genggaman”.

Dengan seringnya seseorang melakukan kegiatan dengan handphone ini pada akhirnya bisa membuat benda tersebut bisa rusak dan tidak berumur panjang. Untuk bisa merawat handphone anda, kali ini kami akan membagikan informasi mengenai apa saja tips-tips mudah yang dapat anda lakukan sehingga handphone anda tetap awet serta tidak rentan pada kerusakan.

Tips Merawat Bagian Hardware


Hardware atau perangkat keras handphone merupakan bagian yang pertama kali bisa anda liat, namun ketika hardware handphone anda mengalami kerusakan maka anda akan tidak merasa nyaman saat melihatnya. Selain itu hardware handphone yang rusak pun juga sering kali bisa berdampak kerusakan pada bagian dalam handphone. Dan untuk bisa merawat hardware tersebut di bawah ini adalah tipsnya.
  • Jika layar handphone anda tidak menggunakan tipe gorilla glass maka anda dapat menggunakan screen protector atau pelindung layar untuk menjaga layar handphone anda dari goresan-goresan langsung yang mengenai LCD anda.
  • Jika handphone anda merupakan layar sentuh, jangan terlalu keras menekannya ketika sedang digunakan karena dikhawatirkan akan merusak panel-panel di dalam LCD, jangan pula menggunakan kuku untuk menekannya.
  • Bersihkan layar handphone menggunakan kain berbahan halus seperti kain microfiber ketika layar terkena noda.
  • Berikan pelindung handphone. Ada banyak jenis-jenis dari pelindung handphone itu sendiri misalnya hardcase, softcase, flip cover, folio case, pouch case dan waterproof case. Kami menyarankan agar anda menggunakan pelindung yang dapat melindungi bagian cassing dan juga layar sekaligus.
  • Untuk merawat bagian baterai : jangan mengisi daya baterai handphone anda terlalu sering, jangan pula dimainkan ketika sedang diisi dayanya, ada baiknya isilah baterai handphone anda ketika daya baterai tidak kurang dari 30 persen.
  • Jangan terlalu sering menggunakan power bank dan gunakan charger handphone original karena hal tersebut lebih aman dan sesuai dengan baterai handphone anda.
  • Untuk melindungi bagian speaker handphone : Jangan lupa bersihkan bagian speaker handphone anda dari kotoran-kotoran yang tersumbat pada lubang speaker, jangan pula terlalu sering menggunakan volume suara handphone terlalu tinggi ketika anda sedang menyetel musik.
  • Gunakan memori eksternal yang berkualitas baik, dan ketika anda menyambungkan memori atau perangkat handphone ke komputer atau laptop jangan lupa untuk meng ejectnya terlebih dulu ketika sudah selesai mentransfer file.
  • Berhati-hatilah ketika memindahkan file dari perangkat handphone ke laptop atau komputer karena jika komputer atau laptop itu terkena suatu virus maka memori handphone anda pun dikhawatirkan akan mengalami kerusakan.
  • Tarulah handphone di tempat-tempat yang aman semisal tidak terlalu langsung dan lama mengenai cahaya matahari, jauh dari jangkauan anak-anak dan jangan mendekatkan perangkat handphone dari barang-barang yang mengandung magnet karena hal tersebut juga dapat  merusak handphone anda.

Tips Merawat Bagian Software


Merawat software juga tak kalah pentingnya dari merawat bagian hardware handphone karena dengan software tersebut anda bisa mengoptimalkan manfaat yang ada pada handphone. Tips-tips yang perlu anda lakukan untuk merawat bagian software handphone anda, antara lain:
  • Backup rutin data-data dari memori handphone untuk mengantisipasi jika suatu saat ada yang bisa mengakibatkan file-file yang ada di handphone anda menghilang.
  • Jangan menjalankan browser ketika memasuki laman yang mencurigakan dan  jangan pula untuk memasang aplikasi-aplikasi sembarangan yang banyak beredar di internet.
  • Gunakan antivirus untuk melindungi software dan tetap menjaga kinerja handphone anda dengan cukup baik.
  • Ketika anda mendapat notifikasi untuk memperbarui sistem, segera lakukan sehingga anda dapat tetap lancar menggunakan aplikasi-aplikasi di handphone anda.

Itulah beberapa tips dari kami yang dapat anda lakukan untuk merawat handphone anda agar tetap awet dan berumur panjang. Cukup mudah bukan? Dan sepertinya juga dibutuhkan kesabaran untuk dapat menerapkan point-point di atas tersebut. Sekian tips dari kami semoga bermanfaat!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel